image page header

Cara Mengecilkan Perut, Sehat Anti Ribet!

perut buncit bikin gak percaya diri
Pernah gak sih mengalami perut buncit? Bikin gak percaya diri dan badan terasa berat. Merasa gak sehat karena ukuran perut gak ideal. Yuk, kali ini sharing tentang cara mengecilkan perut, bestie.

Semoga sharing sehat kali ini bisa bermanfaat buat para bestie yang pernah punya pengalaman sama kaya aku.

Awalnya aku masih merasa enjoy dan gak ngeh sama ukuran perut yang mulai gak rata. Tapi suatu hari ketika mix and match pakaian, diih kok perut jadi buncit, ya.

Jadi bertanya-tanya deh, hmm kok bisa, ya. Mau gak mau dipaksa merenung sama kebiasaan yang akhir-akhir ini aku lakukan dan berpotensi bikin perut buncit.

Dan benar saja, ada beberapa kebiasaan gak sehat yang berlebihan aku lakukan, bestie. Beberapa diantaranya adalah:

Penyebab perut buncit

Setelah merenung lama, akhirnya aku mulai menyadari ada kebiasaan yang gak sehat dan seimbang di keseharianku. Kemudian, untuk mem-validasi temuanku itu, aku pun mencari tau lebih lanjut dengan membaca beberapa artikel tentang kesehatan.

Dengan percaya diri, aku menyampaikan keresahanku ke suami untuk diskusi. Suami meminta untuk aku mengurangi bahkan merubah kebiasaan kurang/tidak sehat menjadi kebiasaan sehat dan menyenangkan.

Kebiasaan tidak sehat dan seimbang yang beberapa waktu lalu aku lakukan diantaranya sebagai berikut, bestie.
penyebab perut buncit salah satunya adalah pola hidup tidak sehat
  • Pola makan tidak teratur
Berawal dari pola makan tidak teratur seperti makan makanan yang tinggi lemak, over karbo dan sedikit nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.

Jam makan yang tidak sama setiap harinya, makan di waktu suka-suka tanpa ada jadwal yang pasti. Ini juga memengaruhi metabolisme tubuh.

Makan dengan porsi besar tanpa kontrol, baiknya makan secukupnya yaitu makan sebelum lapar dan berhenti sebelumnya kenyang.

  • Kurang olahraga
Tubuh yang kurang gerak ditambah dengan jarang berolahraga menyebabkan banyak timbunan lemak di dalamnya. Hayoo siapa diantara bestie yang jarang olahraga?

Jarang olahraga berbeda dengan kurang gerak ya, bestie. Dari keduanya harus diimbangi agar selalu ada kalori yang terbakar di dalam tubuh. Karena begitu pentingnya olahraga, maka kebiasaan ini salah satu yang wajib dirubah, ya.

  • Kurang konsumsi serat
Pada dasarnya aku suka banget makan buah, buah merupakan asupan makanan yang kaya akan serat dan vitamin. Hanya saja, aku kurang suka sayuran.

Nah, ini dia kebiasaan kurang baiknya adalah kurang mengkonsumsi sayuran. Padahal sayuran sama pentingnya dengan buah-bahan yang kaya akan serat dan bagus untuk kesehatan tubuh.

  • Makan camilan berlebih
Kebiasaan makan camilan, hayoo siapa nih yang samaan kaya aku. Aku suka banget ngemil, parahnya ngemilnya sampai berlebih. Nah, ini dia yang tidak boleh adalah ngemil berlebihan.

Ngemil itu boleh kok, bestie. Tapi, harus sesuai porsi, ya. Jangan karena kenakan lalu diterus-terusin, alhasil tubuh banyak kemasukan makanan yang kurang nutrisi dan membuat perut rawan menjadi buncit.

  • Jam tidur tidak teratur
Ini salah satu yang sering terjadi di aku, sih. Sering begadang dan berlama-lama main gadget. Karena keterusan, jadinya jam tidur berantakan.

Padahal jam tidur yang tidak teratur berpengaruh terhadap berat badan tubuh, lho. Menurut penelitian yang diterbitkan di jurnal JAMA Internal Medicine tentang para peneliti yang mengubah waktu tidur menjadi lebih sehat.

Yang semula tidur lima setengah jam menjadi delapan setengah jam dan berhasil mengurangi asupan kalori rata-rata 270 kalori perhari, bahkan ada yang lebih.

Cara mengecilkan perut

Sejak mengetahui penyebab perut tidak rata alias buncit. Aku memutuskan untuk mencari cara mengecilkan perut. Aku merubah gaya hidup yang semula seenaknya saja menjadi gaya hidup sehat dan menyenangkan.

Seperti merubah kebiasaan kurang sehat sebelumnya, bestie. Dari yang kurang sehat, aku alihkan menjadi kebiasaan yang sehat seperti berikut ini.
cara mengecilkan perut adalah dengan menjaga pola hidup sehat
  • Pola makan teratur
Pola makan teratur adalah kunci cara mengecilkan perut ya, bestie. Yuk, mulai membiasakan punya gaya hidup sehat dengan pola makan teratur. Seperti makan makanan yang kaya akan nutrisi.

Sehingga kebutuhan tubuh terpenuhi secara seimbang. Antara kebutuhan protein, vitamin, karbohidrat, dll.

Dengan asupan yang seimbang dapat menjaga kondisi perut tetap sehat dan tidak ada sampah yang menumpuk dalam usus.

  • Rajin olahraga
Cukup gerak itu penting dan lebih bagus jika ditambah dengan rajin olahraga secara teratur. Sehingga tubuh terlatih aktif dan selalu ada kalori yang terbakar.

Dengan adanya kalori yang terbakar, maka akan menjaga tubuh dari timbunan lemak yang tidak bermanfaat.

Nah, ini bisa kamu lakukan setiap hari. Kamu bisa mengawali dengan olahraga ringan, olahraga perut dan olahraga lainnya. Jenis olahraganya boleh berganti-ganti, durasinya pun tidak harus lama, yang terpenting adalah konsisten.
  • Konsumsi serat
Mengkonsumsi serat sangat bagus untuk tubuh, salah satunya untuk kesehatan perut. Buah-buahan dan sayuran adalah asupan makanan kaya akan serat yang mudah dicerna oleh lambung.

Dengan mengkonsumsi asupan yang kaya akan serat, maka dapat mengurangi kebiasaan mengkonsumsi makanan yang kurang akan nutrisi, seperti asupan yang tinggi lemak.

  • Minum air putih yang cukup
Minum air putih itu penting banget ya, bestie. Sebagian besar dalam tubuh kita adalah terdiri dari cairan. Disarankan sebelum makan atau ngemil adalah minum air putih terlebih dahulu.

Sehingga dengan minum terlebih dahulu dapat mengurangi lapar mata yaitu dikit-dikit makan padahal gak laper, lho.

Mudah bukan cara mengecilkan perut yang poin ini. Cuuus terapkan, bestie!

  • Jam tidur teratur
Tidur dengan jam yang teratur yaitu durasi jam yang sama setiap harinya. Seperti yang disampaikan sebelumnya, dengan memiliki jam tidur sehat mampu mengurangi kalori setiap harinya.

Normalnya bisa dilakukan dengan tidur lebih dari lima setangah jam. Nah, gimana kamu ingin mencobanya juga kah? Yuk, gercep dicoba, bestie.

Waah senang deh, setelah menerapkan hidup sehat yang simpel dan gak ribet. Kini badan terasa ringan dan perut pun menjadi rata. Gak ada buncit-buncitnya sama sekali, bestie.

Memiliki perut rata itu nyaman banget, bestie. Badan terasa sehat dan tidak mudah kecapekan juga, lho. 

Kelebihan punya perut rata/kecil, no buncit!

Hhi, karena sudah kembali lagi memiliki perut rata/kecil. Aku jadi senang banget, deh. Ternyata memiliki perut rata itu adalah aset berharga, ya.

Dulu yang biasa aja memiliki perut rata, setelah membuncit jadi menyesal sekali karena lalai dengan ukuran perut yang sebelumnya ideal.

Ada beberapa kelebihan memiliki perut rata, lho.
kelebihan punya perut rata adalah percaya diri, badan sehat dan mudah memandu padankan pakaian
  • Badan sehat dan terasa ringan
Dengan pola hidup sehat yaitu menerapkan cara mengecilkan perut dengan cara yang sehat, maka kamu bisa merasakan Nyaman nya memiliki tubuh sehat dan ringan.

Mau aktivitas apa saja rasanya mudah karena tubuh sangat bisa diajak kerjasama. Hayoo, siapa yang gak ingin memiliki tubuh sehat? Gak ada kan? Yuk, menerapkan cara mengecilkan perut seperti di atas agar perut rata no buncit-buncit anymore.

  • Mudah mix and match pakaian
Dengan perut rata, kamu bisa dengan mudah mix and match pakaian sesuai dengan selera kamu bestie. Tanpa mikirin perut buncit muncul ke depan, hhe.

Gimana nih? Segera gih menerapkan cara mengecilkan perut agar perut rata dan sehat.

  • Tampil percaya diri
Dengan mudah memandu padankan pakaian, perut rata bikin kamu tampil percaya diri. Gak perlu khawatir dengan tampilan yang gak ideal. Jadi makin enjoy ketemu dengan banyak orang.

Nah, itu lah cara mengecilkan perut, bestie. Ampuh membuat perut menjadi rata dan sehat. Tunggu apalagi, segera Praktik kan untuk mendapatkan perut rata yang bikin kamu makin tampil percaya diri.



Susi Yanti Nuraini
Susi Yanti Nuraini, a wife of my hubby, happy life about sharing simple things for good things. Hobies: culinary, traveling, staycation, skincare. Motto of life: if you do good, it is for your own good (qs.al-isra:7). Business inquiries: susiyanti.nuraini@gmail.com

Related Posts

2 komentar

Posting Komentar